TRYOUT PREDIKSI POTENSI AKADEMIK BERBASIS DARING

HASIL TRYOUT PREDIKSI POTENSI AKADEMIK

Hasil Tryout Prediksi Potensi Akademik telah dikirimkan melalui email masing-masing peserta yang mengikuti proses tryout sampai selesai. Hasil tryout merupakan skor prediksi dan tidak dapat digunakan untuk keperluan pendaftaran, seleksi, dan sejenisnya.

Berikut daftar 10 peserta dengan skor tertinggi:

  1. Kholida Khoirunnisa
  2. Aditya Bagas Caswita
  3. Siti Hidayatul Badi
  4. Ananda Sevma
  5. Hikam Haikal
  6. Dodik Dermawan
  7. Raka Kurnia Ramadhan
  8. Wakhid Fitri Albar
  9. Muhammad Rizki Hutama
  10. Damarjati Pranata

Pelaksanaan : Sabtu, 4 Juli 2020*

Bagi peserta tryout silakan memeriksa seluruh email masuk, termasuk pada bagian promosi dan spam. Apabila Saudara belum menerima email dari kami terkait dokumen pendukung dan meeting ID Zoom, silakan menghubungi email upap.psikologi@ugm.ac.id

Pendaftaran : 23 Juni – 28 Juni 2020

*Peserta tidak dipungut biaya apapun dalam Try Out Prediksi Potensi Akademik ini

Benefit : Skor Prediksi Potensi Akademik

Reward : Saldo OVO/gopay untuk 10 peserta dengan skor tertinggi @Rp 100.000,00

Kriteria Pendaftar:

  1. Minimal berusia 17 tahun
  2. Memiliki kemampuan untuk menjalankan komputer dengan terampil
  3. Mampu menyediakan perangkat sesuai kriteria yang ditentukan.

Kriteria Perangkat:

  1. Menyediakan perangkat komputer (PC/laptop) dengan spesifikasi sebagai berikut:
    • ukuran layar monitor minimal 12″,
    • minimal processor dual core 1GHz dan RAM 4GB,
    • sistem operasi Windows (minimal OS Windows 8),
    • memiliki fasilitas audio dan video webcam yang dapat berfungsi dengan baik,
    • memiliki program browser internet (Firefox),
    • mematikan antivirus dan update otomatis sistem Windows pada saat pelaksanaan.
  1. Memiliki akses internet yang lancar dan stabil minimal 4G/10Mbps.
  2. Menyediakan kuota internet yang cukup (minimal 3GB) atau mengakses wifi dari penyedia layanan (provider) yang lancar dan stabil.
  3. Menyediakan telepon pintar yang sudah terinstal aplikasi Whatsapp (WA).
  4. Tersedia UPS (PC) atau pastikan baterai laptop dalam kondisi baik sebagai antisipasi apabila terjadi mati listrik.
  5. Pastikan laptop terhubung dengan daya selama pelaksanaan tes berlangsung.

Tahap Pendaftaran

1-Pendaftaran : 23 Juni – 26 Juni 2020

Peserta memilih salah satu dari dua jadwal berikut dan mengisi formulir sesuai pilihan waktu:

  1. Sabtu, 4 Juli 2020 pukul 09.00-11.00 WIB : bit.ly/tryout-tpa-sesi-1
  2. Sabtu, 4 Juli 2020 pukul 13.00-15.00 WIB : bit.ly/tryout-tpa-sesi-2

2-Pembagian dokumen pendukung melalui email masing-masing peserta

  • Software yang digunakan adalah Safe Exam Browser dan Zoom yang akan berjalan bersamaan. Panduan dan dokumen pendukung akan diinformasikan lebih lanjut kepada peserta melalui email masing-masing.
  • Proses instalasi perangkat dilakukan oleh peserta secara mandiri dan pastikan perangkat siap digunakan paling lambat H-1 pelaksanaan tes.

Peraturan Umum Pelaksanaan

  1. Peserta harus mengerjakan try out secara mandiri dan tidak dibantu oleh orang lain.
  2. Peserta tidak diperbolehkan mendokumentasikan soal try out.
  3. Peserta tidak diperbolehkan menyebarluaskan seluruh panduan dan dokumen pendukung try out.
  4. Peserta tidak diperbolehkan menyimpan seluruh panduan dan dokumen pendukung try out setelah selesai melaksanakan tes.
  5. Panitia berhak menghentikan proses try out yang sedang berjalan dengan pertimbangan tertentu.

Prosedur dan Ketetapan Selama Pelaksanaan

  1. Peserta harus hadir dalam Zoom Meeting tepat waktu sesuai jadwal.
  2. Peserta harus sudah menginstall perangkat yang ditetapkan oleh panitia. Peserta yang belum menginstall akan dikeluarkan dari partisipasi pada hari/sesi itu dan dinyatakan didiskualifikasi.
  3. Peserta diperkenankan menyiapkan pena dan lembar kertas polos untuk keperluan coret-coret.
  4. Peserta mematikan microphone selama mengerjakan tes.
  5. Peserta yang mengalami kendala teknis saat pelaksanaan telah dimulai dan kendala tidak dapat diselesaikan dinyatakan gugur.